Ads 468x60px

Jumat, 07 Oktober 2011

Kapurung, Kuliner Sensasional Khas Luwu

Makan. Apa sih Kapurung itu? Kapurung  adalah kuliner khas tradisional di Sulawesi Selatan, khususnya masyarakat daerah Luwu (Palopo, Luwu, Luwu Utara dan Luwu Timur) yang terbuat dari sari atau tepung sagu. Di warung dan kedai di sana disebut juga Pugalu. Sedangkan di Maluku atau Papua dikenal juga dengan nama Papeda. Kapurung dimasak dengan campuran ikan atau daging ayam dan aneka sayuran seperti kangkung, daun labu, daun katuk, terong atau kacang panjang yang dipotong kecil-kecil.


Membuat Kapurung membutuhkan kesabaran. Tahap awal, masukkan semua sayuran dan ayam yang sudah disuwir ke dalam air mendidih hingga matang. Kemudian cairkan dua gelas tepung sagu aren dan taruh di mangkuk besar. Didihkan air panas dan masukkan ke cairan sagu tadi. Saat  tepungnya menyatu aduk seperti mengaduk dodol. Siapkan mangkuk besar, isi air dingin 1/4 mangkuk saja. Bulatkan adonan sagu pakai sumpit atau sendok dan masukkan ke baskom berisi air dingin tadi. Kalau sayur dan ayam sudah matang, matikan api. Tunggu adonan sagu selesai dibulat-bulat. Kalau sudah, masukan bumbu halus ke dalam panci sayur tadi, aduk rata, masukan juga air jeruk limau lebih banyak lebih wangi. Setelah sayur dan ayam matang, matikan api, aduk rata. Setelah sayuran siap, masukkan ke dalam baskom berisi adonan sagu tadi dan aduk rata.

1 komentar:

rendy pratama mengatakan...

nyumm...nyumm...nyumm enak bnget ya....ini banayk postingan makanan toh.. hehe numpang jadi follower ah,,

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...